Prestasi Oke, Akhlak Mulia Pasti!

Sekolah yang akan membentuk generasi muda agar dapat bersaing di masa depan dalam era globalisasi dan digitalisasi dengan tetap menerapkan dan membiasakan nilai-nilai Islam untuk menuntun ilmu.

Pembelajaran

kegiatan pembelajaran untuk memenuhi kebutuhan pendidikan Siswa menggunakan kurikulum 2013.

Ekstrakurikuler

Kegiatan ekstrakurikuler untuk memenuhi kebutuhan minat dan bakat siswa di luar jam pelajaran.

Rohani Islam

Kegiatan penerapan dan pembiasaan ajaran dan nilai-nilai agama Islam baik seperti tadarus, shalat dhuha, dan hafalan quran.

Perlombaaan

Aktif mengikuti kegiatan berbagai perlombaan baik dalam bidang akademis dan non-akademis.

"Kalau ingin membangun sesuatu yang besar, mulai lah dari yang kecil!"

Kecil adalah kata "besar" yang baru. Perkataan kecil dapat merubah pola pikir. Tindakan kecil dapat merubah sikap dan kebiasaan. Hal kecil akan berkembang lebih efektif dan efisien. Sesuatu yang kecil bila diberi diperhatian akan menjadi sesuatu yang sangat besar. Itulah SMP Al-Yauma, keluarga kecil yang akan membangun individu yang besar di masa depan.

1431

Siswa telah lulus

73

Siswa sedang belajar

91

Prestasi telah dicapai

Didirikan Sejak 1997

Kenali Kami Lebih Jauh

SMP Al-Yauma merupakan sekolah yang terletak di Cengkareng, Jakarta Barat. Sekolah ini merupakan bagian dari Yayasan Al-Istiqamah. Sebuah yayasan yang dibangun oleh KH. Baharudin Ali. SMP Al-Yauma sendiri merupakan salah satu lembaga pendidikan yang dibangun oleh yayasan pada tahun 1997.

Pembiasaan tadarus bersama

Sebagai salah satu cara menumbuhkan nilai-nilai Islam pada Siswa, diadakan kegiatan pembiasaan tadarus bersama antara Siswa dan murid setiap sebelum memasuki waktu pembelajaran.

Kegiatan Dhuha Bersama

Selain pembiasaan tadarus, Siswa juga akan dibiasakan untuk melaksanakan shalat dhuha berjamaah setiap memasuki waktu dhuha.

Penghafalan Al-Quran

Siswa akan menghafal Juz 30 dari Al-Quran selama menempuh pendidikan di SMP Al-Yauma sebagai salah satu penerapan nilai-nilai Islam.

Kegiatan Sekolah

Sebagai sekolah yang aktif dan kreatif, banyak kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah sebagai bentuk pencapaian tujuan-tujuan pendidikan nasional.

kesan pesan

Berikut ini adalah kesan pesan dari alumni smp alyauma

Banyak kesan yang saya dapatkan dan kenang-kenangan dengan guru-guru yang saya cintai. Kemudian, yang paling penting adalah di sini Saya bisa belajar adab dan ilmu.

Vero Yusuf

Vero Yusuf

Angkatan 2022

Saya merasa sangat senang bisa mengikuti kegiatan-kegiatan di sekolah karena saya mendapatkan banyak teman dan bisa lebih mengenal lingkungan sekolah. Para guru dan warga sekolah juga sangat baik dalam membantu saya dan teman-teman juga membantu saya dalam mengenali lingkungan sekolah.

Aufalia Az Zahra

Aufalia Az Zahra

Angkatan 2022

Selama di sini saya bertemu dengan sahabat-sahabat Saya. Selain itu, di al-yauma itu pokoknya seru! Bu Nahriah guru favorit saya karena tegas dan selalu memberikan motivasi anak murid

Niha Nadine

Niha Nadine

Angkatan 2022

Pengurus/Pengelola

Berikut adalah orang-orang yang mengelola SMP Al-Yauma

Ahmad Nahas

Ahmad Nahas

Kepala Sekolah